Pessel, Maestro Info—Sabtu 16 November 2024 itu hari masih terbilang pagi, mentari pun belum seutuhnya menampakan rupa. Sementara jarum jam baru menunjukan pukul 5.45 WIB, namun Ketua Lembaga Anti Narkotika Sumatera Barat (LAN Sumbar) Firman Sikumbang SE, Sekretaris Drs Mursyid, Kepala Bidang Organisasi, Keanggotaan, dan Kepegawaian (OKK) Devrizaldi S.Pt, MM, C.Med dan pengurus lainnya telah bersiap-siap untuk berangkat menuju Madrasah Aliyah Negeri 1 (MAN 1) Pesisir Selatan (Pessel) yang berada di Pasar Baru, Kato Berapak, Kecamatan Bayang.
Kehadiran rombongan pengurus LAN Sumbar ke sekolah yang sudah berdiri semenjak tahun 1970 ini, disambut oleh Kepala MAN 1 Pessel H. Mardani S.Pd, M.Pd berserta wakil kepala sekolah dan para majelis guru.
Kepada para pelajar dan majelis guru, Firman Sikumbang menyebutkan, kehadiran rombongan pengurus LAN Sumbar ke sekolah dengan Akreditasi A tersebut adalah untuk meningkatkan pemahaman para pelajar MAN 1 Pessel terhadap bahaya penyalahgunaan narkoba serta menyelamatkan generasi bangsa dari bahaya narkoba sedini mungkin.
Dikatakan Firman, sosialisasi yang dilakukan LAN Sumbar ini adalah sebuah upaya pendekatan terhadap para pelajar serta masyarakat dengan tujuan meningkatkan pemahaman mereka terhadap bahaya penyalahgunaan narkoba.
“Sampai kini kami terus berkeliling ke sekolah-sekolah yang ada di Sumbar untuk melakukan penyuluhan melalui program LAN to Shool, LAN to Kampus dan LAN to Nagari. Dengan melakukan seosialisasi ini kami berharap adanya perubahan pada sikap, tingkah laku dan pengetahuan para peserta penyuluhan,” ujar Firman Sikumbang yang juga merupakan Ketua Forum Komunikasi Anak Nagari (FKAN) Sumbar ini.
Pada kesempatan itu, Firman juga memperkenalkan beberapa orang tokoh muda Pesisir Selatan (Pessel) diantaranya Robby Rahmadian yang baru saja menerima surat mandat untuk memilih pengurus LAN Pessel, yang kebetulan juga ikut mendampingi ke sekolah tersebut.
Sementara itu Sekretaris LAN Sumbar Drs Mursyid saat menyampaikan sosialisasi mengatakan, apa yang dilakukan para pengurus LAN Sumbar itu berawal dari rasa resah dan gelisah membayangkan nasib para generasi penerus yang saat ini “diracuni” dengan hal-hal negatif, seperti konten porno, narkoba dan lainnya.
“Saat ini anak bangsa, mulai dari SD, SMP, SMA/SMK dan para mahasiswa tengah diracuni dengan pengaruh-pengaruh negatif. Pengaruh tersebut bukan lagi di depan mata, tapi sudah masuk ke dalam mata dan jiwa anak-anak kita. Nah inilah yang kita coba untuk mengantisipasinya,” ujar Mursyid yang juga berlatar belakang pendidik ini.
Untuk itu kata Mursyid menambahkan, LAN Sumbar berupaya berkolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk para guru dan kepala sekolah.
“Kehadiran pengurus LAN Sumbar ke MAN 1 Pesisir Selatan ini untuk mengajak, kepala sekolah, majelis guru dan para pelajar untuk mendeklarisikan perlawanan terhadap narkoba dengan tema ; ‘wujudkan generasi muda cerdas tanpa narkoba bersama LAN Sumbar’. Perlawanan itu kita buktikan dengan penandatanganan komitmen oleh para siswa dan pengurus LAN Sumbar,” kata Mursyid.
Mursyid yakin, bila para pelajar MAN 1 Pessel memiliki kecerdasan spritual, kecerdasan intelegensi, kecerdasan emosional, kecerdasan sosial, kecerdasan finansial dan kecerdasan kinestetik, maka insyaalah akan terhindar dari pengaruh-pengaruh negatif dan selalu waspada terhadap bahaya narkoba.
Sementara itu Kepala Bidang Organisasi, Keanggotaan, dan Kepegawaian (OKK) Devrizaldi S.Pt, MM, C.Med yang juga menyampaikan materi, mengingatkan para pelajar MAN 1 Pessel untuk menghidari kebiasaan 5 B, yaitu Begadang dan Bolos.
“Para pelajar yang suka begadang dan bolos inilah yang menjadi target utama para pengedar narkoba. Selain itu para penedera juga akan menyasar anak-anak yang Beruang atau
memiliki uang, anak orang Berpengarus serta anak-anak yang Brokenhome,” ujar Devrizaldi.
Selain itu kata dia menambahkan, generasi yang memiliki kebiasaan 3P yaitu Perokok, Pengangguran dan orang-orang Putus Sekolah juga menjadi incaran para pengedar narkoba.
Anak-anak dengan dengan ciri 3M yaitu anak Manja, Malas serta yang suka Mencla Mencle juga diingatkan agar selalu waspada, karena orang-orang dengan ciri tersebut juga menjadi sasaran utama para pengedar narkoba.
Diakhir acara sosialisasi tersebut dilakukan penandatangan komitmen bersama antara LAN Sumbar dan para pelajar dan majelis guru MAN 1 Pessel. (Febriansyah Fahlevi)
0 Komentar