Padang, Meastro Info—Duh.... kasihan nasib yang harus dilalui Vera Gusneti, seorang Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di Malaysia. Ia seolah nyaris tak merasakan kenang indah saat membangun mahligai rumah tangga bersama suami yang tega “menceraikannya”. Sehingga beribu kenangan indah pun lewat tak tercatat, baik kenangan yang tergengam yang tergapai tangan, maupun sekedar kenangan yang tinggal dalam dalam fikiran.
Di tengah pendakian hidup yang teramat tinggi, tajam dan berliku tersebut, kini Vera Gusneti harus kembali diuji, persis bak sepotong besi di perapian. Putri tercintanya Nur Rezki Fahira (5,5 tahun) di vonis dokter menderita kanker getah bening dan dirawat oleh neneknya di kawasan Cindakir RT 02 RW 04, Kelurahan Teluk Kabung Utara, Kecamatan Bungus Teluk Kabung, Kota Padang.
Kendati begitu sebungkah keyakinan pun ditanamkan dalam jiwanya oleh sang nenek, bahwa ia sanggup untuk menjaga dan merawat sang cucu tercinta.
Ternyata Allah As Salaam (Yang Maha Memberi Kesejahteraan) punya cara untuk memberikan kebahagian pada sang nenek. Pada hari Rabu 14 April 2025 kabar duka tentang penyakit yang dialami Nur Rezki Fahira tersebut sampai jua ke telinga Wakil Walikota Padang, Maigus Nasir.
Tanpa membuang waktu, sekitar jam 16.00 WIB Maigus Nasir yang akrab disapa Buya ini langsung mengunjungi rumah balita malang itu di Bungus Teluk Kabung. Kehadiran Buya Maigus didampingi oleh Kepala Dinas Sosial Kota Padang Heriza Syafani S.STP, M.PA, Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang dr Sri Kurnia Yati, Camat Bungus Teluk Kabung Harnoldi, Kepala Puskesmas Bungus Teluk Kabung dr Yuli Rilda dan Bhabinkamtibmas Polsek Bungus Teluk Kabung.
Pada saat itu Buya Maigus bersama rombongan menyerahkan bantuan langsung berupa sembako, obat-obatan, dan perlengkapan penunjang selama masa perawatan kemoterapi yang harus dijalani Nur Rezki Fahira.
Bahkan sebagai bentuk empati, Buya langsung memberikan instruksi kepada pihak Puskesmas Bungus Teluk Kabung untuk terus memantau perkembangan kesehatan Nur Rezkia.
"Pihak puskesmas harus selalu memonitor situasi terkait penyakit yang diderita anak ini, sehingga penanganannya bisa optimal," tegas Buya Maigus.
Sementara itu dalam merespon kondisi rumah yang didiami Nur Rezki Fahira bersama keluarga yang kurang layak, Buya Maigus pun menjanjikan program bedah rumah untuk keluarga tersebut. (Febriansyah Fahlevi)
0 Komentar